Kegiatan CSR

Airnav Indonesia Berikan Bantuan Alsintan Kepada Petani


12 November 2021

Airnav Indonesia Berikan Bantuan Alsintan Kepada Petani

 

LUWU UTARA – AirNav Indonesia memberikan Bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan kepada Petani di Luwu Utara. Bantuan ini diberikan kepada Kelompok Tani di UPT Transmigrasi Desa Lantang tallang Kecamatan Masamba pada Jumat (12/11/2021).

 

AirNav  Indonesia melalui Unit Masamba telah memberikan bantuan berupa Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan). Peralatan ini meliputi 2 unit Mesin Drose Jagung, 2 unit Mesin Penyemprot Air Otomatis dan 70 alat pelengkap tani lainnya kepada Kelompok Tani di UPT Transmigrasi Desa Lantang tallang Kecamatan Masamba.

 

Menurut Frengki Budi Arta selaku Kepala Unit Masamba AirNav di bawah naungan Kementerian BUMN mendapatkan amanah untuk menyelenggarakan program TJSL. “Alhamdulillah untuk tahun ini AirNav Indonesia melalui Unit Masamba dipercaya kembali untuk menyalurkan bantuan berupa Alsintan kepada beberapa kelompok tani yang ada di Luwu Utara ini” Ungkap Frengki.

 

Selain itu AirNav Indonesia dalam menyalurkan bantuan Alsintan ini juga didampingi oleh Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur. “Dalam penyaluran bantuan yang kami lakukan kepada Kelompok Tani di UPT Transmigrasi Desa Lantang tallang Kecamatan Masamba ini, kami dibantu dan didampingi langsung oleh Bapak Suaib Mansur selaku Wakil Bupati Luwu Utara” ungkap Kepala Unit Masamba.

 

Pada kesempatan yang sama Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur mengatakan bahwa dengan adanya bantuan Alsintan dari Airnav Indonesia ini diharapkan mampu menunjang dan meningkatkan hasil pertanian di Luwu Utara. “tentunya dengan adanya bantuan Alsintan dari AirNav Indonesia ini akan menjadi pemicu transformasi teknologi kepada petani menuju pertanian yang lebih modern, efektif, dan ramah lingkungan”, Ujar Suaib Mansur.

 

Dilain pihak, Kelompok Tani di UPT Transmigrasi Desa Lantang tallang Kecamatan Masamba juga mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada AirNav Indonesia karena telah membantu pertanian yang ada di Luwuk Utara. Melalui Wakil Bupati Luwuk Utara, “Saya ucapkan terima kasih kepada Airnav, kita hormati kepeduliannya membantu masyarakat kita dalam kesejahteraan petani,” tutup Suaib dengan senyuman. CSR



Back to CSR