Kegiatan CSR

AirNav Indonesia Salurkan Bantuan Dana Renovasi Fasilitas Umum di Lanud Abdulrachman Saleh Malang


01 March 2019

SURABAYA - Program Kemitraan dan Bina Lingkungan Tahun 2019 Perusahaan Umum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia atau AirNav Indonesia telah menyalurkan bantuan dana renovasi fasilitas umum dari General Manager Kantor Cabang Surabaya, Mokhammad Khatim dan Manager Corporate Social Responsibility, Hermawansyah kepada Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Malang, Marsekal Pertama TNI Hesly Paat senilai 45 juta rupiah pada hari Jumat(1/3).

Penyaluran dana bantuan yang dilaksanakan oleh Kantor Cabang Surabaya di Landasan Udara Abdulrachman Saleh Malang ini merupakan bantuan untuk renovasi fasilitas umum berupa tempat ibadah umat Islam (mushola) dan kamar mandi. Hal ini merupakan pertemuan pertama General Manager AirNav Indonesia Cabang Surabaya dengan Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Malang. Kedepannya dari kegiatan yang positif seperti ini diharapkan bisa menjadi hubungan yang baik untuk sekaligus koordinasi operasional dalam Pelayanan Navigasi Penerbangan di Lanud Abdulrachman Saleh Malang. (CSR)



Back to CSR